Tutorial Cara Mengatasi HP XIAOMI Menjadi Panas

  • Pasti anda merupakan salah satu penggemar game, bukan? Namun terkadang hobi kita itu terganggu oleh karena hp xiaomi yang cepat panas. Ini kita kasih tips mungin mengatasi hp xiaomi cepat panas saat bermain game.

     

     

    1. Sebelum bermain game, matikan semua notifikasi pada aplikasi yang tidak penting yang terinstal di hp xiaomi. Notifikasi yang muncul dari aplikasi membuat hp xiaomi anda bekerja keras untuk beraktifitas, oleh karena itu nonaktifikan saja pemberitahuannya agar hp tidak cepat panas saat sedang main game.
    2. Gunakan charger original khusus hp xiaomi saja. Saat anda menggunakan charger non ori alias palsu pada hp xiaomi terkadang hp akan menjadi lebih panas dan tidak nyaman saat di pegang, hal tsb dikarenakan charger palsu tsb tidak sesuai dengan standar pabrikan dan dapat memberi dampak negatif pada hp, dan hp xiaomi bisa menjadi cepat panas.
    3. Perhatikan waktu saat bermain game, terlalu lama bermain game dapat mengakibatkan panas pada hp xiaomi anda, mungkin adakalanya bisa diistirahatkan terlebih dahulu selama lebih kurang 10-15 menit hp anda.
    4. Instal aplikasi pendingin hp. Aplikasi pendingin dapat membantu hp xiaomi anda menurunkan tingkat suhu panas saat bermain game, aplikasi ini dapat anda aktifkan saat sedang bermain game.
    5. Bermain game di ruangan ber ac cukup berpengaruh terhadap suhu hp xiaomi anda, meskipun anda bermain game dalam waktu yang lama, hal tsb tidak akan menjadi masalah.

    Demikian cara mengatasi hp xiaomi menjadi cepat panas saat bermain game, sekian dan terima kasih!